Categories
Cuap-Cuap

Observasi Sekenanya, Tagline tanpa tanggung jawab!

Aku, subjek sentral/utama/dominan dalam blog ini.

Harap dimaklumi kita terlalu sering menyisihkan sosok si “Aku’ ini, Pandangan kelompok, Ideologi, kata-kata suci di kitab suci dan semua motivator selalu mengutamakan kata seperti “kita”,”mereka” dalam ceramah mereka yang brilian. Namun tidak kali ini, AKU adalah aktor utamanya. bukan bermaksud untuk sok-sok pro eksistesi-nan-salah-makna ini hanya sekedar bentuk EGO yang ISME.

844844_81000736

Siapa Si AKU Ini?

kita semua kenal dia, dia nyaris seperti Tuhan namun pengecut layaknya tikus kotor di selokan yang lembab dan bau. seperti Sang Maha Penguasa yang Esa si Aku ini berpikir bahwa dirinya yang terbaik dari semua hal yang ada disekitarnya, berusaha memberikan usaha maksimal namun sifat malas manuasia menghalangi niatin itu dengan alasan “kayaknya ga penting-penting banget deh“. Yah benar si Aku ini lah yang selalu menjadi masalah dan solusi layaknya katalis.

Bagaimana AKU berpikir?

AKU berpikir bahwa mata dan pengalamannya yang sedikit sebagai sumber pengetahuan yang mutlak. Benar-Benar tidak berguna!

Kenapa AKU menulis semua ini?

Karena AKU ada.

Semua yang menjadi dasar dan tujuan terwujubnya tempat ini hanyalah sebuah omong kosong yang diimbangi dengan waktu luang yang berlimpah, siapa bilang waktu adalah uang? bagi aku waktu adalah limbah, terlalu banyak untuk bisa tampung.

Jadi singkat kata, selamat membaca. AKU doakan semua baik-baik saja.

Salam

AKU.

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.